Sabtu, 16 November 2019

JODOH

Kala itu Aku mencarimu
Kala itu Aku menantimu
Kala itu Aku merindukanmu
Kala itu angan indah bersamamu

Gembira hati kala engkau datang
Gembira hati kala kabarmu merasuk dada
Gembira hati ketika hadirmu
Hadirmu tuk menjemput diriku

Ketika gagahmu cantikmu bersanding
Itulah surga duniaku
Kebahagiaan yang tak bisa terlukiskan
Kebahagiaan yang tak bisa ku ceritakan

Kini engkau hadir di sampingku
Menemani hari hari ku
Melukis kisah bersama jodoh
Jodoh yang tak pernah terbayang dalam benakku

Jodoh yang datang seakan tak peduli akan Aku
Suka atau tidak
Cinta atau tidak
Bahkan
Benci atau tidak

Jodoh telah bersanding mengayuh hidup
Berjalan seiring bersama
Ada senyum, manyun bahkan adu amarah

Namun di hati terdalam, ada cinta yang seakan malu berkata
Ada cinta yang susah terucap
Ada cinta yang terkadang tenggelam karena ego

Ooh jodoh... Lama Aku bersamamu
Entah apa ini
Aku merasa ada sesuatu yang tak nyaman
Namun tak kuasa Aku mengucap
Jodoh ... Inikah sesungguhnya cinta
Jodoh ... Inikah namanya Love
Jodoh ... Inikah namanya JODOH



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KEINGINAN JELANG TIDUR

  Jangan tanya ya, kenapa? Karena mata sebenarnya tinggal 5 Watt tapi keinginan masih 100 persen.  Dan entah dari mana, saat ini butuh sekal...